Astaga! Baim Wong Marah, Dihadang 4 Pria yang Minta Bantuan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kebaikan aktor Baim Wong yang memang dikenal memiliki sifat dermawan lagi-lagi dimanfaatkan sejumlah oknum. Baru-baru ini Baim mengabadikan momen ketika dia dihadang oleh sejumlah pria bermotor.

Momen itu diabadikan dalam bentuk video kemudian diunggah ke kanal YouTube Baim Paula dengan judul “Dihadang Di Jalan .. Sampai Pingsan Di Depan Kantor!! Baim Sangat Marah Dengan Cara Mereka Begini”. Sesuai judulnya, Baim terlihat marah.

Sekawanan pria yang berjumlah empat orang itu ternyata sudah mengikuti kemanapun Baim pergi, baik berada di depan kantor maupun rumah Baim dalam waktu yang cukup lama.

Baim yang kesal akhirnya menemui mereka di depan kantornya. Rupanya mereka hendak meminta bantuan ke Baim, mulai dari meminta pekerjaan hingga meminta bantuan materi dan pengobatan.

Baim pun menegur mereka dan memberi tahu jika cara mereka salah karena dirinya merasa terganggu. “Salah awalnya kamu, beneran, saya enggak akan kasihani sama kamu semua beneran, gara-gara awalan kalian salah banget,” ujar Baim Wong di channel YouTube-nya.

BACA JUGA: Viral! Baim Wong Malah Kena Tipu Pas Bantu Sopir Ojol

Dalam waktu singkat usai video tersebut dipublikasikan, tidak sedikit netter yang mendukung langkah Baim untuk menegur keempat pria itu.

Di kolom komentar, Baim bahkan mem-pinned komentar salah seorang netter yang mereka anggap sangat bagus.

“Ka baim tindakan ka baim itu sangat lah wajar. Saya pun klau jdi ka baim pasti geram. siapa orang yg ingin privasi nya diganggu kaya gitu. Jika semua orang berpikiran ka baim bisa bantu dan sifatnya semenah-menah kaya gtu,” komentar dewi lest*** yang di-pinned oleh Baim.

Sementara itu, tidak sedikit pula netizen yang ikut kesal dengan kelakuan keempat pria tersebut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini