5 Menu Bekal Anak di Masa Pandemi Covid-19, Sehat dan Mudah Dibuat!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Hari ini, Selasa 13 Juli 2020, tahun ajaran baru 2020/2021 sudah dimulai nih Bun! Beberapa daerah di Indonesia sudah diizinkan untuk melakukan kegiatan belajar mengajar dengan sistem tatap muka.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim mengatakan saat ini sudah ada sebanyak 104 Kabupaten yang masuk Zona Hijau yang bisa mulai pendidikan tatap muka. Namun pemberlakukan peraturan tersebut diperuntukan untuk sekolah menengah, yaitu di SMP dan SMA.

BACA JUGA: Resep Cream Cheese Garlic Bread Ala Korea yang Lagi Hits Banget!

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pun telah mengeluarkan aturan baru pelaksanaan kegiatan belajar mengajar di masa pandemi COVID-19. Sebagai salah satu pencegahan penularan COVID para siswa alangkah baiknya membawa bekal dari rumah.

Berikut 5 menu bekal yang sehat untuk anak di sekolah. Simak ya Bun!

1. Nasi Goreng Hongkong

Nasi Goreng Hongkong (Foto: Istimewa)

Jika anak Bunda pecinta hidangan berbahan dasar ayam, Nasi Goreng Hongkong bis jadi menu praktis yang bisa dibawa untuk bekal. Fillet dada ayam yang sudah dibersihkan ditumis bersama dengan bumbu-bumbu lainnya.

Sebagai pelengkap, Bunda bisa menambahkan udang kupas, wortel yang telah dipotong kecil-kecil, kacang polong beku, dan daun bawang. Tak hanya itu, Nasi Goreng Hongkong juga bisa menjadi varian menu sarapan pagi yang digemari seluruh anggota keluarga.

2. Burger

Burger (Foto: Istimewa)

Burger adalah salah satu menu yang bisa dijadikan pilihan Bunda. Selain mudah dibuat, Burger juga menyehatkan karena terdapat sayur-sayuran.

Isiannya pun bervariasi dan bisa disesuaikan dengan kantong. Apabila tidak ada daging atau beef, bisa diganti dengan telur. Kalau mau lebih sehat lagi beef daging bisa diganti dengan tempe.

3. Katsu

Katsu (Foto: Istimewa)

Sebagian Bunda pasti tahu yang namanya Katsu, kuliner khas Jepang. Katsu yang biasanya dimasak menggunakan daging sapi atau ayam sangat mudah dibuat.

Bagaimana kalau anak merupakan seorang vegetarian? Gak usah khawatir karena katsu juga bisa dibuat dari tempe karena memiliki tekstur yang mirip dan tak kalah enaknya dengan daging atau ayam.

Bunda dapat menyajikan resep tempe vegetarian ini menjadi lebih spesial dengan saus BBQ. Perpaduan kreasi tempe dan saus ini akan menghasilkan aroma panggang yang khas.

4. Omelet Makaroni

Omelet Makaroni (Foto: Istimewa)

Omelet makaroni juga bisa jadi pilihan para Bunda yang ingin menyiapkan bekal sehat untuk anak kesayangannya. Jangan lupa untuk menambah beberapa bahan sebagai isian, omelet yang sudah biasa akan berubah menjadi omelet yang penuh rasa.

Susu segar dalam resep di atas merupakan salah satu sumber kalsium terbaik untuk kesehatan tulang. Selain itu, keju cheddar juga dapat memenuhi sekitar 30% kebutuhan kalsium harian sobat sehat. Ditambah dengan kandungan vitamin K dari sayuran hijau, juga dapat membantu mencegah kerapuhan tulang.

5. Pizza Mie Sayur

Pizza Mie Sayur (Foto: Istimewa)

Mie selalu mampu diandalkan sebagai sumber karbohidrat pengganti nasi. Dengan diolah seperti pizza, Pizza Mie Sayur sudah pasti dapat menggugah selera anak untuk melahap habis bekal anak sekolah yang ia bawa. Terlebih lagi, Bunda tidak perlu khawatir bekal anak sekolah yang satu ini tak mencukupi nutrisi si anak sebab terdapat tambahan sayur di dalamnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tumbuhkan Cinta Tanah Air, Semangat Satu Darah Indonesia Dinilai Penting

Mata Indonesia, Yogyakarta - Puluhan warga DIY berkumpul di Waduk Sermo untuk menyuarakan cinta tanah air. Acara ini dibuat untuk seluruh anak rantau yang berada di DIY agar lebih cinta akan keberagaman yang ada di NKRI.
- Advertisement -

Baca berita yang ini