Sejarah Terciptanya Jersey Hitam Putih Juventus FC

Baca Juga

MATA INDONESIA, TURIN – Juventus adalah klub sepak bola ternama di Italia yang identik dengan jersey (kostum) hitam putih. Klub ini mempunyai julukan Bianconeri yang berarti hitam dan putih.

Tidak hanya itu saja, Juve memiliki julukan La Zebra yang atinya Zebra karena kostum mirip warna zebra. Di awal terbentuk di tahun 1897, Juventus menggunakan kostum berwarna pink dan hitam. Namun kemudian berganti menjadi warna hitam-putih seperti sekarang.

Penggantian warna kostum tersebut mempunyai cerita tersendiri. Berawal dari warna kostum tersebut yang memudar, akhirnya para pemain merundingkan tentang penggantian kostum tersebut.

Pada tahun 1903, terjadi penggantian jersey Juventus menjadi hitam putih. Berawal dari perundingan tentang kostum tersebut dan semakin dekatnya kompetisi, akhirnya salah satu pemain menghubungi temannya yang mempunyai industri tekstil di Inggris.

Saat itu Inggris mempunyai industri tekstil yang jauh lebih berkembang di antara negara Eropa lainnya. Pada akhirnya kostum dibuat dan sampai di Italia. Juventus pun kaget karena jersey tersebut sama dengan klub Notts County di Inggris. Kostum dibuat sama karena sang pembuat kostum sangat mengidolakan Juventus.

Karena kompetisi semakin dekat, Juventus pun memakai jersey tersebut dan tetap bermain. Juventus menjuarai kompetisi pada tahun 1905 dengan memakai jersey hitam putih. Akhirnya kostum tersebut ditetapkan menjadi kostum Juventus dan melekat hingga kini.

Reporter: Galih Distianto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini