Lebih Mahal dari R 15, Apa Istimewanya Sepeda Yamaha Civante?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Produsen otomotif Yamaha kini mulai merambah segmen sepeda. Salah satu produk yang baru-baru ini dikenalkan ke publik adalah Yamaha Civante yang menggunakan tenaga listrik.

Melansir electrek, harga Yamaha Civante sebesar 3.399 dolar AS atau setara Rp 48,9 juta. Artinya harganya jauh lebih mahal dari harga motor R15 yang berkisar dari Rp 36 juta hingga Rp 37 juta.

Yamaha Civante menggunakan drivetrain 10 kecepatan, rantai ganda, rem cakram hidraulik, dan shifter Shimano STI.

Tak hanya itu saja, e-bikes Yamaha ini juga selalu dilengkapi tampilan multi-fungsi LCD yang bisa melihat informasi seperti mode pedal assist, informasi baterai, kecepatan, odometer, jam, stopwatch, dan lainnya.

Lebih Mahal dari R 15, Apa Istimewanya Sepeda Yamaha Civante

Yamaha Civante juga dibekali sebuah mesin penggerak PWSeries SE. Dengan mesin tersebut, sepeda ini diklaim bisa membuat genjotan pedal lebih halus.

Yamaha Civante dilengkapi baterai 500 Wh. Baterai ini dapat diisi dari 0-80 persen hanya dalam waktu satu jam.

Bagaimana minat?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintahan Prabowo-Gibran Berkomitmen Mewujudkan IKN Sebagai Kota Ramah Lingkungan

Oleh: Dewi Ambara* Indonesia kini memasuki era baru dengan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur. Dipimpin oleh Presiden...
- Advertisement -

Baca berita yang ini