MINEWS, JAKARTA -Â Setelah melakukan penembakan terhadap kontraktor, Irfan Nur Alam alias INA yang merupakan anak Bupati Majalengka Karna Sobahi akhirnya ditahan pihak kepolisian.
INA ditahan setelah menjalani pemeriksaan pada Sabtu 16 November 2019 sekitar pukul 00.10 WIB. Ia diketahui melakukan penembakan terhadap seorang kontraktor bernama Panji Pamungkasandi.
Kabar penahanan ini dikonfirmasi Kapolres Majalengka AKBP Mariyono. Penahanan dilakukan karena INA terancam 20 tahun penjara, setelah melanggar Pasal 170 juncto UU Darurat Nomor 12 Tahun 1951.
Polres Majalengka sebelumnya telah memeriksa beberapa orang saksi dan mengamankan barang bukti, seperti senjata api berkaliber 9mm yang dipakai INA untuk menembak Panji.
Kabarnya, polisi juga sudah mencabut izin kepemilikan senjata INA karena kasus ini.
Diketahui, INA melakukan penembakan terhadap Panji di kawasan Ruko Taman Hana Sakura, Kecamatan Cisagong, Majalengka pada Minggu 10 November 2019 lalu sekitar pukul 23.00 WIB.