Resmi Jadi Raja, Pangeran Charles Ganti Nama Setelah Kematian Ratu Elizabeth II

Baca Juga

MATA INDONESIA, LONDON – Pangeran Charles kini naik tahta. Ia resmi menjadi raja setelah kematian ibunya, Ratu Elizabeth II.

Sebagai peresmian kenaikan tahtanya, Raja Charles pun dilaporkan mengganti namanya.

Seperti yang dilansir oleh Just Jared yang mengutip dari The Washington Post, tercatat bahwa nama lengkap Charles adalah Charles Philip Arthur George. Secara teknis, ia bisa menggunakan salah satu dari nama lengkapnya itu sebagai gelar resminya.

Namun, seorang juru bicara mengonfirmasi, Charles telah memilih namanya. Ia mengesahkan nama untuk gelarnya nanti menjadi Raja Charles III.

Sementara itu, peresmian penobatan gelarnya masih belum diumumkan. Menurut laporan, proses penobatannya akan diselenggarakan setelah prosesi pemakaman mendiang Ratu Elizabeth II.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Strategi Pemerintah Negoisasi Tarif Trump Buka Peluang Transformasi Ekonomi Nasional

Oleh : Aldia Putra )* Pemerintah Indonesia melangkah tegas dalam merespons kebijakan tarif dagang yang diberlakukan Amerika Serikat (AS) awal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini