MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Ada kabar buruk untuk penggemar DC nih. Kabarnya film ‘Batgirl’ gagal dirilis dan Warner Bros memilih untuk mengembalikan investasi dari investor-investornya.
Melansir dari Deadline, Warner Bros dan DC Films secara resmi tidak akan merilis film tersebut di platform apa pun. Bahkan termasuk batal tayang di bioskop seluruh dunia.
Sebelumnya film ini diprediksi akan hadir di bioskop pada 2023 mendatang. Namun tampaknya itu tak akan pernah terjadi.
Pihak studio memiliki alasan batalnya perilisan film ‘Batgirl’. Seorang sumber mengatakan film tersebut tidak sesuai dengan yang strategi baru diterapkan oleh DC Films dan HBO Max.
Studio tengah mencari untuk membuat tenda teater dengan anggaran lebih dari 90 juta Dolar AS. Sedangkan film yang dibintangi oleh Leslie Grace itu mendapatkan lampu hijau dengan anggaran 70 juta Dolar AS.
Keputusan tersebut juga mengikuti beberapa perubahan baru-baru ini di seluruh perusahaan, termasuk perubahan besar pada HBO Max.
Kabar ini pertama kali diumumkan oleh The New York Post. Mereka mengklaim bahwa sumber mengatakan pemutaran tes diterima dengan sangat buruk oleh penonton bioskop.
Pembuat film pun memutuskan untuk memotong kerugian mereka.