Bukan Main, BTS Kini Berkolaborasi dengan Game Free Fire

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Belum lama ini, salah satu game populer, Free Fire, mengumumkan sebuah kolaborasi globalnya. Game ini akan berkolaborasi dengan ikon K-Pop ternama, BTS.

Hal ini terungkap dari unggahan akun resmi Free Fire Indonesia. Kolaborasi ini merupakan bentuk event yang mereka belum pernah adakan sebelumnya.

“Hi Survivors! Kami sangat senang mengumumkan kolaborasi global kami dengan ikon pop abad ke-21, BTS!” tulis mereka.

Event ini mulai berlangsung pada Maret 2022. Nantinya penggemar dan para pemain dapat melakukan serangkaian acara dan aktivitas dari permainan ini.

“Penggemar dan pemain Free Fire dapat menantikan serangkaian acara dan aktivitas kolaborasi di minggu-minggu berikutnya, baik di dalam maupun di luar game,” tambahnya.

Sementara itu, Free Fire merupakan salah satu game battle royale. Sebelum BTS, mereka juga sempat berkolaborasi dengan ikon lainnya, seperti Squid Game, Assassin’s Creed, dan Snoop Dogg.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Mengapresiasi Masyarakat Aceh Tegas Jaga Keutuhan NKRI di Tengah Bencana

Oleh : Muhammad Husain )* Masyarakat Aceh menunjukkan kedewasaan luar biasa dengan memprioritaskan kemanusiaan di atas segala kepentingan politik sempit...
- Advertisement -

Baca berita yang ini