Terjawab, Eks CEO Bukalapak Kerja untuk Menteri Luhut

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Teka-teki pengunduran diri Rachmat Kaimuddin dari jabatan CEO Bukalapak, hari ini, Senin 3 Januari 2022, terjawab. Rachmat akan bekerja untuk Menteri koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves), Luhut Binsar Pandjaitan.

“Rachmat Kaimuddin akan bergabung dengan keluarga besar Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) sebagai technology and sustainability development special advisor,” ujar Luhut.

Luhut menegaskan kehadiran Rachmat untuk memberi manfaat sekaligus mendorong terjadinya transformasi besar dalam bidang pembangunan dan tekonologi Indonesia masa depan.

Menko Luhut menilai Rachmat memiliki segudang pengalaman dan prestasi di bidang tersebut, terutama sebagai pemimpin.

Sebelumnya, Bukalapak menerima surat pengunduran diri dari Rachmat Kaimuddin sejak tanggal 28 Desember 2021.

Pengalaman yang dimiliki Rachmat sebagai pemimpin dengan pengalaman di berbagai industri dan sektor, termasuk di bidang teknologi dan sustainable development merupakan poin penting, sehingga dinilai pantas mengemban jabatan baru ini.

Rachmat akan bekerja dan melaporkan hasil kerjanya langsung kepada Menteri Luhut Binsar Pandjaitan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemkab Sleman Bersama Bea Cukai Yogyakarta Sosialisasikan DBHCHT

Mata Indonesia, Sleman - Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bersama Bea Cukai Yogyakarta melakukan sosialisasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) kepada warga Kapanewon Kalasan pada Rabu, (18/9) di Royal Palm Resto. Sosialisasi ini dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa.
- Advertisement -

Baca berita yang ini