Bangga! Aurra Kharishma Jadi Runner-up 3 Miss Grand International

Baca Juga

Kabar bahagia datang dari Miss Grand Indonesia 2020, Aurra Kharishma. Wanita asal Majalengka, Jawa Barat ini sukses memboyong gelar runner-up 3 di ajang bergengsi, Miss Grand International 2021.

Ajang tersebut diselenggarakan di Show DC Hall, Bangkok Thailand, Sabtu 27 Maret 2021. Gadis 21 tahun ini berhasil menggeser 58 kontestan lainnya dari berbagai negara.

Kabar membanggakan ini juga diunggah Aurra lewat akun Instagramnya. Ia mengungkapkan kegembiraannya dan rasa syukur atas anugerah yang ia dapatkan.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Aurra Kharishma (@aurrakharishma)

“Jangan takut bermimpi besar, itulah yang selalu dikatakan ibuku, gadis ini sebelumnya penuh rasa tidak aman, dia tidak percaya pada dirinya sendiri. Tetapi keyakinan telah melalui, pengalaman membentuknya,” tulis Aurra di postingannya.

Tak hanya itu, Aurra juga mengungkapkan rasa terima kasihnya pada sang mentor, Ivan Gunawan. Ia berterima kasih pada desainer kondang itu karena sudah membantu mewujudkan impiannya.

“Terima kasih Ivan Gunawan karena membuat mimpiku menjadi kenyataan. Terima kasih atas kesempatan ini, terima kasih telah merawat saya dengan banyak cinta dan kasih sayang,” ucapnya.

Sementara itu, mahkota Miss Grand International 2020 diraih oleh perempuan asal Amerika Serikat (AS) yang bernama Abena Appiah. Kemudian runner-up 1 diraih oleh Miss Grand Philippines Samantha Bernardo.

Sebelumnya, Aurra bertanding melawan puluhan kontestan dari 60 negara. Aurra juga sukses mencuri perhatian karena mengenakan gaun bertema masakan Indonesia, sate.

Sebelumnya, Indonesia sudah pernah meraih juara dari ajang kecantikan ini melalui wakilnya Ariska Puteri Pertiwi pada tahun 2016. Selain menjadi juara dari ajang tersebut, Ariska juga memenangkan penghargaan Best National Costum dengan membawakan kostum ‘Royal Sigokh’.

Selamat untuk Aurra!

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Retreat Kepala Daerah Berperan Penting Wujudkan Pemerintahan Lebih Baik

Oleh : Fabian Aditya Pratama )* Retreat pembekalan kepala daerah yang diselenggarakan di Akademi Militer Magelang selama satu pekan bukanlah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini