MINEWS.ID, JAKARTA – Jenazah mantan ibu negara Ani Yudhoyono akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Minggu 2 Juni 2019, siang.
Hal tersebut membuat polisi akan merekayasa lalu lintas di sekitar TMP. Kabag Ops Ditlantas Polda Metro Jaya Komisaris Polisi Jamal Alam menegaskan rekayasa itu hanya diberlakukan saat prosesi pemakaman dilakukan.
Jamal menjelaskan penutupan dan pengalihan arus lalu lintas akan dilakukan mulai dari Jalan Raya Pasar Minggu (dari arah Pancoran) yang akan berbelok ke kiri ke Jalan Raya Kalibata (TMP Kalibata) akan diluruskan ke arah selatan, sepanjang Jalan Raya Pasar Minggu.
Kemudian, lanjut dia, penutupan dan pengalihan arus lalu lintas dari arah selatan Jalan Raya Pasar Minggu yang akan berbelok ke kanan ke arah Jalan Raya Kalibata (TMP Kalibata), akan diluruskan ke arah Utara menuju Pancoran.
Keluarga Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memutuskan pemulangan jenazah dipercepat pada Sabtu 1 Juni 2019 malam ini. Almarhumah diperikakan tiba di Jakarta sekitar pukul 21.00 WIB.
Dengan dipercepatnya pemulangan jenazah tersebut mungkin saja prosesi pemakaman juga dipercepat menjadi Minggu pagi.