Idap Kanker Prostat, Kak Seto Banjir Doa dari Netizen

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kabar mengejutkan datang dari psikolog anak, Seto Mulyadi atau akrab disapa Kak Seto. Bukan soal rambutnya, melainkan Kak Seto mengonfirmasi diringa divonis menderita kanker prostat.

Hal itu ia unggah melalui akun Instagram pribadinya, @kaksetosahabatanak. Dalam postingan itu, Kak Seto menceritakan mengapa dirinya jarang mengunggah kegiatan di Instagram.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by KAK SETO (@kaksetosahabatanak)

“Beberapa minggu belakangan ini kondisi saya memang menurun, dan setelah beberapa kali pemeriksaan ternyata saya mengidap kanker prostat,” tulis Kak Seto di postingannya, Jumat 12 Februari 2021.

Tepat hari ini Sabtu 13 Februari 2021, Kak Seto juga akan melakukan operasi biopsi prostat. Ia pun meminta doanya kepada masyarakat agar diberi yang terbaik atas penyakitnya ini.

“Sore ini saya sudah berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan dan sekaligus persiapan guna dilakukannya operasi biopsi prostat besok pagi, 13 Februari 2021. Mohon doa sahabat-sahabat semua ya,” ucapnya.

Kabar mengejutkan ini mengundang komentar netizen. Mereka ikut sedih dan mendoakan kesembuhan untuk Kak Seto.

“Cepet sembuh Kak Seto,” kata akun Chessykeyy.

“Cepat sembuh kak biar bisa menghibur anak-anak lagi,” komentar akun itsandini77.

“Tetap semangat Kak Seto dan selalu berpikir positif,” kata akun daisypsst.

Nama Seto Mulyadi belakangan sempat jadi obrolan hangat netizen. Pria 69 tahun itu mengungkapkan misteri rambutnya yang tak pernah berubah sejak awal kemunculannya.

Hal itu mengundang gelak tawa netizen. Pasalnya, model rambut Kak Seto memang selalu menjadi pertanyaan besar warganet.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Serentak Diharapkan Jadi Pendorong Inovasi dalam Pemerintahan

Jakarta - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024, diharapkan dapat mendorong inovasi serta memperkuat sinkronisasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini