MATA INDONESIA, JAKARTA – Drama “Scarlet Heart: Goryeo” alias “Moon Lovers” menjadi salah satu drama yang paling ditunggu-tunggu sekuelnya oleh penggemar. Lee Jun Ki pun menjawab apakah ada kemungkinan seasons 2 drama tersebut dibuat.
Drama yang dirilis pada tahun 2016 ini bisa dibilang drama yang bikin nangis dengan alur cerita yang apik. Selain itu, para pemainnya juga bukan kaleng-kaleng, ada IU, Nam Joo Hyuk, Kang Ha Neul, Ji Soo, hingga Baekhyun EXO.
Dalam wawancara baru-baru ini, Lee Jun Ki ditanya soal drama mana yang dia rekomendasikan dari filmografinya sendiri, dan salah satu yang ia sebut adalah “Scarlet Heart: Goryeo”.
“Ada banyak yang menyenangkan. Tidak ada yang saya lakukan dengan setengah hati. Itu yang lama, tapi saya harap Anda akan menonton ‘Time Between Dog and Wolf’, ‘Scarlet Heart: Goryeo’ juga bagus,” katanya dilansir dari Soompi, Kamis 26 November 2020.
“Ini telah populer selama empat tahun sekarang, dan memiliki banyak penggemar di luar negeri juga. Saat rekan bintang saya melakukannya dengan baik, itu menjadi topik hangat lagi,” lanjutnya.
Pewawancara memuji drama itu luar biasa karena juga dibintangi oleh aktor ternama Korea Selatan. Lee Jun Ki sendiri mengetahui banyak penggemar yang menginginkan adanya musim kedua drama ini.
“Para penggemar benar-benar menginginkan musim kedua, tetapi casting itu tidak bisa terjadi sekarang,” katanya sambil tertawa.
“Secara pribadi, drama tersebut memperluas basis penggemar saya. Bahkan siswa sekolah dasar pun menyukainya. Ada juga banyak orang yang mengatakan bahwa mereka menonton ‘Flower of Evil’ dan kemudian pesta-pesta menonton ‘Scarlet Heart: Goryeo’,” tuturnya.
Diketahui, drama ini menceritakan tentang Go Ha Jin (IU) mengalami perpindahan waktu secara tidak sengaja ketika terjadi gerhana matahari total. Go Ha Jin yang dulunya hidup sebagai wanita berusia 25 di abad 21, kini menjadi Hae Soo yang berada di tahun 941 pada dinasti Goryeo.
Hae Soo tinggal di lingkungan kerajaan yang pada saat itu dipimpin oleh Raja Taejo. Berada di lingkungan kerajaan membuat Hae Soo dapat bertemu dengan banyak pangeran, dan ia pun jatuh hati kepada pangeran ke delapan, Wang Wook (Kang Ha Neul) yang ramah dan pintar.
Namun, ada salah satu pangeran yang memiliki tingkah misterius yang membuat Hae Soo penasaran, pangeran ke empat Wang So (Lee Joon Gi) yang pendiam dan ditakuti oleh pangeran lainnya. Wang So dikenal memiliki perangai yang buruk sehingga banyak orang yang memusuhi dirinya.
Tidak selamanya kehidupan di kerajaan akan berlangsung dengan indah. Hae Soo mengalami mengalami berbagai konflik hingga perebutan kekuasaan antar pangeran yang ingin menjadi raja.