Viral! Pria Ini Izin Masak Nasi di Kereta Api Pakai Rice Cooker, Ini Kata KAI

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ada-ada saja tingkah laku seorang penumpang transportasi umum. Baru-baru ini, viral cerita pria yang menjadi penumpang kereta api yang meminta izin pada pihak Kereta Api Indonesia (KAI).

Alih-alih meminta izin pengembalian tiket atau semacamnya, pria pemilik akun Twitter @partokleo itu menuliskan bahwa ia ingin memasak nasi menggunkan rice cooker di tempat duduknya. Mengingat ada dua buah stop kontak yang ada di bangkunya.

“Siang admin @KAI121, mau tanya dong, ini kan di kereta ada colokan listrik, boleh gak kalau aku bawa rice cooker buat masak nasi? Soalnya perjalanan jauh, pengen hemat. Makasih,” tulisnya di akun Twitter dan menyebutkan akun resmi KAI.

Mengetahui permohonan izin penumpangnya, pihak KAI merespons cuitan pria itu. Sayangnya, permohonan izin pria tersebut tak dikabulkan oleh pihak KAI.

“Selamat siang, mohon maaf tidak bisa, stop kontak tersebut hanya diperuntukan untuk barang elektronik seperti charge handphone dan laptop, terima kasih,” kata pihak KAI membalas cuitannya.

Tingkah pria itu yang meminta izin pada pihak KAI untuk membawa rice cooker memancing gelak tawa netizen. Mereka sangat terhibur dengan kepolosan penumpang itu demi menghemat pengeluarannya di perjalanan. Pria itu pun mengaku akan menempuh perjalanan Sidoarjo-Yogyakarta.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini