MATA INDONESIA, TURIN – Dani Alves bergabung dengan Juventus di 2016. Pemain asal Brasil itu mengaku menyesal pernah main bersama Bianconeri.
Alves bergabung dengan Juventus secara gratis setelah kontraknya bersama Barcelona habis di 2016. Di musim itu, La Vecchia Signora nyaris mencatatkan treble winners.
Juventus memenangkan Serie A dan Piala Italia. Sayang, impian menjuarai Liga Champions kandas setelah di final dikalahkan Real Madrid.
Meski demikian, Alves mengaku menyesal pernah memperkuat Juventus. Mantan pemain Sevilla hanya bertahan satu musim di Turin dan melanjutkan karier bersama PSG.
“Semua pemain yang meninggalkan Barcelona pasti menyesal, 100 persen. Tapi Anda harus menerimanya atau rasa pahit itu akan terus menghantui,” ujar Alves, dikutip dari Football Italia, Minggu 8 November 2020.
“Satu tahun bersama Juventus adalah yang terburuk sepanjang karier, karena saya berharap (suasananya) di sana seperti di Barcelona dan kenyataannya tidak. Saya harus menemukan kembali jati diri dan lebih ulet,” katanya.
“Sebenarnya saya ingin bertahan di Barcelona hingga pensiun, tapi mereka ingin menendang saya lewat pintu belakang. Jika mereka memperlakukan saya dengan baik, saya pasti masih di Barcelona,” tuturnya.
Alves menjalani kariernya di PSG selama dua musim sebelum akhirnya kembali ke Brasil memperkuat Ssao Paulo hingga kini.