MATA INDONESIA, MILAN – Inter Milan meraih dua kemenangan dari dua laga Serie A. Masih di awal musim, terlalu dini bagi Inter bicara Scudetto.
Di laga perdana, Inter mengalahkan Fiorentina dengan skor 4-3. Kemudian, Nerazzurri menundukkan tim promosi, Benevento dengan kor 5-2.
Tim asuhan Antonio Conte cukup subur dalam urusan mencetak gol dari dua laga. Tapi, lini belakang Inter juga menjadi titik lemah. Conte pernah menyebut, belum ada keseimbangan dalam permainan timnya.
Alexis Sanchez mengatakan, terlalu dini bagi Inter bicara Scudetto. Menurut mantan pemain Manchester United itu, Inter harus tampil lebih baik lagi.
“Baru menjalani dua pertandingan, terlalu dini berpikir besar. Kami harus memperbaiki penampilan terutama mental, bermain, dan pertahanan,” ujar Sanchez, dikutip dari Football Italia, Sabtu 3 Oktober 2020.
“Saya pikir kami semua main bagus, tapi kami bisa lebih baik lagi dari ini. Saya rasa terlalu dini bicara Scudetto. Saya bisa bicara soal itu nanti,” katanya.
“Kami harus berkembang lebih baik lagi, lebih determinasi tinggi. Kami tidak boleh santai, kami harus fokus ke setiap pertandingan yang mudah atau sulit,” tuturnya.