MINEWS, JAKARTA – Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Jakarta dipastikan bakalan banjir massa. Pasalnya, 30 ribu buruh dari Bekasi dipastikan akan datang memenuhi ibukota dan berkumpul dengan elemen buruh lainnya dari berbagai daerah di Stadion Utama GBK.
Kedatangan 30 ribu buruh Bekasi ini dipastikan oleh Wakil Presiden Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Obon Tabroni. Ia berkata buruh akan berkumpul di Omah Buruh, kawasan industri MM2100.
“Nanti yang pakai mobil dan bus lewat tol. Kalau yang pakai sepeda motor lewat Kalimalang,” ujar Obon di Bekasi, Selasa 30 April 2019.
Sejumlah tuntutan pun sudah disiapkan para buruh. Salah satunya adalah isu lama, yakni penghapusan PP Nomor 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan, Tenaga Kerja Asing (TKA) Pemagangan dan BPJS Kesehatan.
“Ini bukan kegiatan seremonial, tapi membawa tuntutan ke pemerintah,” kata Obon.
Ia juga menjamin, para buruh akan menjaga kondisi tetap aman dan kondusif. Para buruh juga diminta untuk menjaga keamanan dan tidak terprovokasi.