Yahukimo Bangkit! Sinergi TNI-Polri dan Pemda Pulihkan Keamanan Pasca Serangan OPM

Baca Juga

Mata Indonesia, Yahukimo, Papua Pegunungan – Kabupaten Yahukimo menjadi fokus utama dalam upaya pemulihan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pasca serangan brutal oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang menargetkan guru dan tenaga kesehatan di Distrik Anggruk pada 21 Maret 2025 lalu. Dalam menghadapi situasi ini, sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah semakin diperkuat melalui Operasi Damai Cartenz.

Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani, menegaskan bahwa langkah persuasif dan humanis menjadi prioritas utama dalam menjaga stabilitas keamanan. “Kami berkomitmen untuk mengedepankan langkah preemtif dan preventif. Kolaborasi yang solid antara Satgas Damai Cartenz, Polres Yahukimo, dan Muspida merupakan kunci utama dalam menciptakan situasi yang aman dan damai,” ujarnya.

Senada dengan itu, Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz-2025, Kombes Pol. Adarma Sinaga, menyoroti pentingnya membangun kepercayaan publik melalui pendekatan yang dekat dengan masyarakat. “Kami terus berupaya menciptakan interaksi positif melalui kegiatan sosial, bakti kemanusiaan, dan pemberdayaan ekonomi berbasis komunitas. Keamanan tidak cukup dijaga dengan kekuatan semata, tetapi juga dengan kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Selain operasi keamanan, Satgas Damai Cartenz juga aktif dalam memberikan informasi yang akurat guna mencegah penyebaran hoaks dan isu provokatif yang dapat memperkeruh situasi. Kasatgas Humas Damai Cartenz, Kombes Pol. Yusuf Sutejo, menegaskan bahwa komunikasi publik yang efektif menjadi bagian dari strategi keamanan. “Kami terus mengedukasi masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Dengan transparansi informasi, kami berharap kesadaran masyarakat meningkat bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama,” katanya.

Di tengah upaya pemulihanBupati Didimus mengutuk keras aksi kekerasan tersebut dan memastikan adanya jaminan keamanan bagi warga setempat. “Kami bersama masyarakat dan akan memastikan keamanan di seluruh distrik agar warga dapat beraktivitas seperti biasa,” tegasnya.

Sementara itu, Kapolres Yahukimo, AKBP Heru Hidayanto, mengungkapkan bahwa aparat kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan menemukan petunjuk yang mengarah pada pelaku penyerangan. Ia meminta agar pelaku segera menyerahkan diri. “Jika tidak, kami akan terus melakukan pengejaran hingga para pelaku tertangkap dan diproses sesuai hukum yang berlaku,” tandasnya.

Dengan sinergi erat antara aparat keamanan dan pemerintah daerah, diharapkan Yahukimo dapat kembali bangkit menjadi wilayah yang aman, damai, dan sejahtera bagi seluruh warganya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Gelar Farewell Dinner PUIC -19, Indonesia Ajak Parlemen OKI Bawa Perdamaian Bagi Dunia

Mata Indonesia, Jakarta — Balai Kota Jakarta malam ini menjadi saksi hangatnya kebersamaan para delegasi Konferensi ke-19 Parliamentary Union...
- Advertisement -

Baca berita yang ini