Winger Persib Tolak Tawaran Main di Klub Thailand

Baca Juga

MATA INDONESIA, BANDUNG – Winger Persib, Febri Haryadi menolak pinangan klub Thailand. Dia memilih bertahan bersama Maung Bandung ketimbang dipinjamkan ke klub Negeri Gajah Putih.

Klub Thailand mengajukan penawaran resmi kepada Persib Bandung untuk meminjam Febri Hariyadi. Persib berdiskusi dan menyerahkannya kepada pelatih Robert Alberts untuk dibicarakan lebih lanjut.

Robert melakukan diskusi dengan Febri untuk menanyakan kesediaannya ke Thailand dengan status pinjaman. Disebutkan, Febri tidak tertarik dengan tawaran dari klub Thailand yang tak disebutkan namanya itu dan memilih menetap di Bandung.

“Tawaran resmi yang kami terima adalah dari sebuah klub Thailand untuk Febri (Hariyadi). Saya telah berbicara secara langsung dengan Febri, tentunya,” kata Robert, di laman resmi klub.

“Tapi untuk saat ini, dia mengatakan bahwa dia tidak tertarik dengan tawaran tersebut,” lanjut pelatih asal Belanda.

Meski tak disebutkan klub yang berminat pada Febri, pada Mei lalu Muangthong United kepincut dengan pemain sayap lincah tersebut. Hanya saja, untuk saat ini, Febri memilih mempersiapkan diri jelang dilanjutkannya kompetisi Liga 1 yang diwacanakan pada Februari 2021.

“Setelah kami berdiskusi, Febri mengatakan bahwa dia belum siap untuk pindah ke Thailand. Alasannya, karena dia harus pergi dengan status pinjaman dan dia melihat liga di Indonesia kabarnya akan dimulai bulan Februari tahun depan,” tutur Robert.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Pastikan Keberlanjutan Pembangunan IKN guna Pemerataan Ekonomi yang Inklusif

Oleh: Mirza Ghulam Fanany*) Pemerintah Indonesia terus menunjukkan komitmennya untuk memastikan keberlanjutan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) sebagai bagian dari...
- Advertisement -

Baca berita yang ini