Warga Kota Tangerang Diprediksi Punya Kekebalan Tinggi Terhadap Covid-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, TANGERANG – Salah satu kota yang warganya diprediksi memiliki kekebalan tinggi terhadap Covid-19 adalah Tangerang.

Berdasarkan sero survei yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan bersama dengan tim pandemi FKM Universitas Indonesia, 92,6 persen warga Kota Tangerang diperkirakan sudah memiliki antibodi terhadap Covid-19.

Sero survei merupakan salah satu metode untuk mengetahui perubahan kadar antibodi pada penduduk.

Dalam kasus ini antibodi terhadap SARS CoV-2 atau Virus Corona.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah memaparkan perkembangan pandemi Covid-19 di wilayahnya. Dia mengatakan, angka kasus baru di kota itu di bawah 10 pasien.

Arief mengatakan, Kota Tangerang menjadi salah satu dari 100 kota di Indonesia yang memiliki antibodi tertinggi.

Angka itu berdasarkan sero survei Desember 2021.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini