Utamakan Pendekatan Teritorial, Andika Bakal Tambah 8 Kodim di Papua

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa bakal menerapkan pola pendekatan pendekatan teritorial dan sosial di Papua. Ia menjelaskan bahwa pola pengamanan yang diterapkan di Papua juga akan sama seperti di wilayah Indonesia lainnya. Untuk itu, ia bakal menambah jumlah Komando Distri Militer (Kodim) secara bertahap.

“Semua satuan yang ditugaskan nantinya akan ditempatkan di Kodim dan Koramil setempat,” demikian keterangan tertulis Kodam XVII/Cendrawasih, Jumat 3 November 2021.

Di sisi lain, Andika mengatakan bahwa jumlah Kodim yang ada di wilayah Kodam XVII/Cenderawasih masih kurang. Sebagai contoh, Korem 174/ATW Merauke terdapat 3 Kodim, Korem 173/PVB Biak terdapat 4 Kodim dan Korem 172/PWY Jayapura terdapat 5 Kodim.

Untuk menutupi kekurangan tersebut, Andika berencana akan menambah 8 Kodim yang dilakukan secara bertahap. Ia pun dalam waktu dekat akan melakukan kunjungan ke Papua.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sinergi Pemerintah dan UMKM dalam Program Makan Bergizi Gratis: Peluang Ekonomi Baru

Oleh: Maryam Anita)* Program makan bergizi gratis (MBG) yang digagas oleh pemerintah memberikan kesempatan baru bagi para pelaku Usaha Mikro,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini