Tegas, Tito Pastikan Pilkada 2024 Tak Digeser ke 2027

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Wacana menggeser Pilkada Serentak 2024 ke tahun 2027 ditepis Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Ia menegaskan, wacana mengundurkan pilkada itu belum dibahas dan dikaji, bahkan tak masuk dalam rapat Kemendagri bersama Komisi II DPR RI soal RUU Pilkada 2020 pada Rabu 24 Juni 2020.

“Belum sampai pembahasan, belum. Dari DPR juga melakukan kajian, kami pun pemerintah melakukan kajian. Kita tunggu waktu kapan kita ketemu,” kata Tito di Jakarta.

Mantan Kapolri ini berkata, pembahasan wacana menggeser pilkada dari 2024 ke 2027 ini masuk ke materi lain dan UU lain tentang pemilu.

“Tapi ini berbeda dengan Perppu, berbeda dengan Pilkada Tahun 2020. Pilkada 2020 hanya diatur Perppu nomor 2 yang kita usulkan menjadi UU udah itu aja. Untuk Pilkada berikutnya, Pemilu berikutnya itu diatur dalam Paket Undang-Undang Pemilu,” ujarnya.

Atas hal itu, Tito tidak mau berwacana lebih terkait pergeseran Pilkada 2024 ke 2027, sampai menunggu hasil kajian dan pembahasan antara DPR dan Pemerintah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini