Siapkan 4.500 Dosis, BIN Laksanakan Vaksinasi di Temanggung

Baca Juga

MATA INDONESIA, TEMANGGUNG – Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Jawa Tengah atau Binda Jateng kembali menggelar vaksinasi COVID-19 secara massal di Kabupaten Temanggung. Kegiatan ini menyasar pelajar maupun masyarakat umum.

Kepala Binda Jawa Tengah Brigjen TNI Sondi Siswanto mengatakan bahwa vaksinasi ini merupakan bentuk dukungan BIN terhadap upaya pemerintah mewujudkan kekebalan komunal pada akhir 2021.

“Sebanyak 4.500 dosis vaksin disiapkan Binda Jateng untuk pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Temanggung,” ujarnya di Temanggung, Rabu 24 November 2021.

Sondi menyampaikan pelaksanaan vaksinasi dilaksanakan di Taman Kota Bambu Runcing Kelurahan Parakan Kauman, Kecamatan Parakan, Desa Pagersari Kecamatan Tlogomulyo, dan Desa Gandurejo Kecamatan Bulu.

Adapun capaian Vaksinasi Kabupaten Temanggung per 23 November 2021 sebesar 68,37 persen. Sementara, Provinsi Jateng sebesar 69,03 persen.

“Kegiatan ini diharapkan dapat membantu Kabupaten Temanggung dalam percepatan vaksinasi COVID-19,” katanya.

Ia menuturkan vaksinasi pelajar dilaksanakan sebagai upaya mendukung pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) dan menekan terjadinya klaster pelajar.

Sedangkan vaksinasi door to door dilaksanakan hingga tingkat desa, RW, dan RT bertujuan membantu masyarakat mengakses vaksin serta meningkatkan partisipasi masyarakat mengikuti vaksinasi.

Menurut dia, vaksinasi door to door selama ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat terutama masyarakat yang memiliki keterbatasan dalam menjangkau lokasi vaksinasi serta adanya keterbatasan fisik seperti lansia.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk menahan diri, tidak melakukan aktivitas di luar rumah dan menimbulkan kerumunan, apalagi pemerintah berencana menetapkan PPKM Level III pada saat libur akhir tahun.

“Harapan Binda dengan adanya vaksinasi ini kegiatan belajar siswa dan aktivitas masyarakat di Kabupaten Temanggung dapat kembali normal seperti sediakala,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tumbuhkan Cinta Tanah Air, Semangat Satu Darah Indonesia Dinilai Penting

Mata Indonesia, Yogyakarta - Puluhan warga DIY berkumpul di Waduk Sermo untuk menyuarakan cinta tanah air. Acara ini dibuat untuk seluruh anak rantau yang berada di DIY agar lebih cinta akan keberagaman yang ada di NKRI.
- Advertisement -

Baca berita yang ini