Siap-siap! Ini 3 Rute KRL yang Bakal Disetop Sementara Malam Ini

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) akan menonaktifkan alias switch over (SO) beberapa jalur KRL di Stasiun Manggarai pada hari Jumat, 25 Oktober 2019 mulai pukul 22.00 WIB sampai dengan pukul 04.00 WIB esok harinya.

Direktur Utama PT KCI Wiwik Widayanti mengatakan, dengan dilaksanakannya SO tersebut, maka jadwal perjalanan terakhir KRL untuk rute Jakarta-Bogor maupun sebaliknya akan mengalami perubahan.

“Untuk menyesuaikan SO ketiga, ada perubahan jadwal untuk perjalanan KRL terakhir yang melintasi Stasiun Manggarai,” kata dia di Jakarta, Kamis 24 Oktober 2019.

Perubahan jadwal tersebut dilakukan sebab tiga jadwal keberangkatan KRL terakhir ke Jakarta-Bogor dilakukan pembatalan. Adapun rincian perjalan terakhir di tiga rute yang dibatalkan ialah:

1. KRL 1249 relasi Bogor-Jakarta Kota pemberangkatan Stasiun Bogor pukul 21.47 WIB

2. KRL 1250 relasi Jakarta Kota-Bogor pemberangkatan Stasiun Jakarta Kota pukul 23.45 WIB.

3. KRL 1841/1842 relasi Jatinegara-Manggarai pemberangkatan Stasiun Jatinegara pukul 23.00 WIB (batal hanya untuk relasi Jatinegara-Manggarai, untuk relasi Manggarai-Bogor tetap).

Sementara jadwal perjalanan KRL terakhir yang bisa digunakan penumpang untuk rute Jakarta-Bogor dan sebaliknya pada hari Jumat, 25 Oktober 2019:

1. KRL terakhir relasi Jakarta Kota-Bogor: KA 1240 pemberangkatan Stasiun Jakarta Kota pukul 23.00 WIB

2. KRL terakhir relasi Manggarai-Bogor : KA 1842 pemberangkatan Stasiun Manggarai pukul 23.57 WIB

3. KRL terakhir relasi Jatinegara-Bogor : KA 1834 pemberangkatan Stasiun Jatinegara pukul 21.58 WIB

4. KRL terakhir relasi Bogor-Jakarta Kota : KA 1239 pemberangkatan Stasiun Bogor pukul 21:10 WIB.

Pembatalan perjalanan KRL hanya akan berlaku untuk rute-rute dan jadwal di atas. Sehingga, pada Sabtu, 26 Oktober 2019 pukul 04.30 WIB, rute perjalanan KRL akan normal kembali.

Berita Terbaru

Pentingnya Penguatan Integrasi Sosial Pasca Pilkada 2024

Bandung – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 telah dilaksanakan pada 27 Oktober 2024. Perbedaan pilihan politik dan polarisasi selama...
- Advertisement -

Baca berita yang ini