Shin Tae-yong Dapat Tugas Khusus dari Presiden Jokowi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Usai membawa Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020, tugas Shin Tae-yong belum usai. Dia mendapat tugas khusus dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Shin Tae-yong memimpin Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020 setelah ditaklukkan Thailand dengan agregat 2-6. Tim Merah Putih mendapat banyak sanjungan karena mayoritas diperkuat pemain muda.

Sejak awal kompetisi, Indonesia bukan tim yang diunggulan. Tapi, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan mampu menjawab keraguan hingga melangkah ke final meskipun akhirnya kalah dari tim berpengalaman, Thailand.

Shin Tae-yong masih terikat kontrak hingga 2023. Sebelumnya Menpora Zainudin Amali menjamin pelatih asal Korea Selatan itu akan dipertahankan.

Meski hanya mampu membawa Indonesia runner-up Piala AFF, Shin Tae-yong mendapatkan ucapan selamat dari Jokowi, termasuk tugas khusus.

“Kita sudah berjuang dengan sangat baik,” ucap Shin Tae-yong menirukan ucapan Jokowi, dikutip dari Yonhap News.

“Tolong mulai sekarang konsentrasi untuk persiapan tampil di Piala Dunia U-20 2023,” katanya.

Piala Dunia U-20 sejatinya digelar pada 2021, tapi diundur karena pandemi Covid-19. Di ajang ini, Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Budi Rustandi Tegaskan Kerja Sama Sampah Tangsel-Serang Dilakukan Hati-hati, Dana Rp 122 M untuk Warga

SERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang resmi melanjutkan kerja sama pengelolaan sampah dengan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Wali...
- Advertisement -

Baca berita yang ini