Selama PPKM Darurat, 27 Exit Tol di Jateng Ditutup Mulai 16-22 Juli 2021

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Adanya kebijakan PPKM Darurat yang diberlakukan oleh pemerintah, sebanyak 27 pintu exit tol di Jawa Tengah (Jateng) akan ditutup mulai 16-22 Juli 2021.

“Hasil koordinasi dengan Forkopimda Jawa Tengah, seluruh akses masuk Jawa Tengah ditutup termasuk exit tol di 27 pintu exit tol akan kami tutup,” ujar Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes M Iqbal Alqudusy, Selasa 13 Juli 2021.

Menurut Iqbal, penutupan tersebut akan membuat masyarakat yang datang dari kota-kota di luar Jawa Tengah tidak mendapatkan akses masuk.

Iqbal menegaskan, penutupan akses jalan tersebut dilakukan demi menekan mobilitas dan pergerakan masyarakat selama PPKM Darurat. Tentunya hal itu agar penyebaran Covid-19 segera mereda.

“Kami imbau untuk masyarakat agar tetap di rumah saja. Ini penting karena untuk menyelamatkan seluruh warga dari bahaya virus Corona,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Serentak Diharapkan Jadi Pendorong Inovasi dalam Pemerintahan

Jakarta - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024, diharapkan dapat mendorong inovasi serta memperkuat sinkronisasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini