Sean Gelael Juara Balapan FIA WEC di Belgia

Baca Juga

MATA INDONESIA, STAVELOT – Pembalap asal Indonesia, Sean Gelael mengantarkan tim WRT Racing juara di FIA WEC 6 Hours of Spa-Francorchamps, Sabtu 7 Mei 2022.

Sean menjadi pembalap pertama yang melakukan run dan sudah berada di posisi kedua kelas LMP2 sejak awal. Dia bersaing ketat dengan pembalap Prema, Lorenzo Colombo.

Pada balapan tersebut, kondisi cuaca di Spa bisa terbilang buruk karena hujan yang sangat lebat. Bendera merah sempat dikibarkan sebanyak tiga kali selama balapan. Setelah kondisi normal, Sean kembali ke paddock dan berganti dengan rekan setimnya, Robin Frijns, yang sukses ambil alih posisi pertama.

Frijns mampu mempertahankan posisi pertama sampai akhirnya diganti Rene Rast. Rast pun tak ingin menyia-nyiakan momentum tersebut. Hingga pada akhirnya, WRT yang merupakan tim yang diperkuat Sean, sukses keluar sebagai pemenang.

Ini adalah kemenangan pertama bagi WRT di musim ini, sekaligus kemenangan pertama bagi Sean sebagai pembalap Indonesia di ajang FIA WEC.

“Ini hari yang baik untuk tim, saya sangat senang untuk semua orang, 1-2 di kandang ini sangat berarti bagi Tim WRT. Saya sangat senang, ada banyak pertarungan di trek, saya bisa bertahan di P2, lalu Robin memimpin dan Rene menyelesaikan tugasnya,” ujar Sean.

“Ini hari yang baik untuk tim, saya sangat senang untuk semua orang, 1-2 di kandang ini sangat berarti bagi Tim WRT. Saya sangat senang, ada banyak pertarungan di trek, saya bisa bertahan di P2, lalu Robin memimpin dan Rene menyelesaikan tugasnya,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Peningkatan Infrastruktur di Bali Bukti Komitmen Indonesia Siap Selenggarakan WWF 2024

World Water Forum Ke-10 di Bali pada 18-24 Mei 2024 diharapkan akan menghasilkan berbagai solusi masalah air termasuk sanitasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini