Sah! Susunan Kabinet diumumkan Setelah Pelantikan Presiden, ada Perwakilan dari Papua?

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Kemungkinan besar Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal mengumumkan susunan kabinetnya pada Minggu 20 Oktober 2019. Ha tersebut bertepatan dengan pelantikannya sebagai presiden Indonesia periode 2019-2024.

“Mungkin bisa hari yang sama dengan pelantikan, mungkin bisa sehari setelah pelantikan. Semua Insyallah disiapkan,” kata dia pada Senin 14 Oktober 2019.

Pengakuan Jokowi soal selesainya menyusun kabinet juga terungkap dalam sebuah video di YouTube Sekretariat Presiden.
“Sudah (rampung) Kabinet,” ujar dia.

Bahkan Jokowi sendiri tak menampik bila ada peluang perwakilan dari Papua masuk dalam kabinetnya di periode kedua ini.

Hal tersebut dikemukakan Jokowi usai menerima perwakilan siswa sekolah dasar Jayapura dan Asmat, Provinsi Papua di Istana Merdeka, kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.

“Saya pastikan ada. Saya pastikan ada,” kata Jokowi beberapa waktu lalu.

Berita Terbaru

Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir dan Longsor di Jogja, BPBD Perpanjang Status Siaga Darurat

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY resmi memperpanjang status siaga darurat bencana hidrometeorologi hingga 8 April 2025. Keputusan ini...
- Advertisement -

Baca berita yang ini