Sadis! Satu Keluarga Dibantai di Serang Banten

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-Warga Kampung Gegeneng, Desa Sukadalem, Serang, Banten digegerkan dengan peristiwa sadis dimana satu keluarga jadi korban pembantaian di rumahnya sendiri.

Kasat Reskrim Polres Serang Kota AKP Ivan Adhitira mengatakan, korban tewas merupakan ayah dan anak yakni Rustadi (33) dan anaknya berumur 4 tahun. Sedangkan istri korban Siti Sadiyah (24) kritis.

Menurut Ivan, ketiga korban ditemukan sekitar pukul 07.30 WIB oleh teman korban di ruang keluarga. Saat itu teman korban akan mengambil barang dari rumah korban, namun tercium bau amis oleh saksi terus meminta pertolongan warga.

Saat ini Polres Serang Kota masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dua jenazah korban dibawa ke RS dr Dradjat Prawiranegara, Serang.

Berita Terbaru

Hak Tersangka dan Korban Kini Lebih Terlindungi di KUHP dan KUHAP Baru

MataIndonesia, Jakarta — Pemberlakuan reformasi hukum pidana dan hukum acara pidana menandai babak baru dalam sistem penegakan hukum nasional....
- Advertisement -

Baca berita yang ini