MATA INDONESIA, JAKARTA – Untuk mengatasi kesulitan korban banjir di Halmahera Utara, Maluku Utara, Presiden Jokowi mengutus Menteri Sosial, Tri Rismaharini, Selasa 19 Januari 2021.
“Saya ditugaskan Presiden RI untuk melihat kawasan bencana dan telah ditanyakan Bupati Frans Manery soal dampak jembatan yang putus akses sehingga distribusi bantuan harus lewat laut,” ujar Risma.
Menurutnya, jika melewati laut membutuhkan waktu lebih lama dengan risiko kecelakaan yang tinggi karena kondisi cuaca tidak bersahabat belakangan.
Untuk meringangkan beban para korban banjir, Risma menegaskan segera berkoordinasi dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) agar pembangunan jembatan yang putus bisa segera dilakukan.
Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba sangat mengapresiasi kehadiran Risma untuk mengatasi ekses akibat bencana itu mengingat di tempat lain juga banyak terjadi bencana.
Menurut Risma hancurnya jembatan itu membuat 36.000 jiwa penduduk Galela terkendala hingga ini.