PSSI Lepas Timnas Indonesia Tampil di Play-Off Kualifikasi Piala Asia 2023

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemain tim nasional Indonesia yang akan menjalani play-off kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan, resmi dilepas Exco PSSI, Endri Erawan.

Timnas yang berkekuatan 30 pemain itu langsung menuju Buriram, Thailand untuk memainkan dua laga, yakni pada 7 dan 11 Oktober 2021.

“Saya titip tim ini kepada Indra Sjafri (Direktur Teknik PSSI) dan Shin Tae-yong. Berikan yang terbaik untuk negara ini,” ujar Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan via sambungan telepon dari Papua.

“Saya ingin tim ini bisa memenangi dua laga melawan Taiwan. Saya yakin kalian bisa meraih poin penuh di sana (Thailand),” katanya.

Iriawan sedianya yang akan melepas tim ini. Akan tetapi, karena bersama dengan Waketum Iwan Budianto dan Sekjen Yunus Nusi masih berada di Papua dalam rangka pembukaan PON XX Papua, pelepasan diserahkan kepada Endri Erawan.

“Kalian adalah pemain terbaik dari yang ada sekarang. Tidak mudah masuk menjadi pemain timnas. Pergunakan itu sebaik mungkin. Harumkan nama bangsa dengan mengalahkan Taiwan. Saya yakin kalian bisa,” ucap Endri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Berhasil Turunkan Transaksi, Strategi Presiden Prabowo Efektif Perangi Judol

Jakarta - Di era pemerintahan Prabowo, upaya pemberantasan judi online (judol) terus digencarkan dengan melibatkan berbagai pihak. Kepala Pusat Pelaporan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini