Proses Seleksi Garuda Select Angkatan Tiga Resmi Berakhir

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Seleksi Garuda Select angkatan tiga resmi berakhir, Selasa 2 November 2020. Kegiatan tersebut ditutup oleh Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

Seleksi dimulai pada 27 Oktober 2020 dengan diikuti 130 pemain dan resmi berakhir 2 November 2020. Dalam seleksi tahap akhir akhirnya tersaring 26 pemain.

“Kegiatan ini merupakan salah satu jawaban dari tantangan sepak bola Indonesia di masa pandemi. Belum adanya kompetisi, PSSI terus berinovasi dan mencari formulasi yang tepat untuk tetap mengadakan seleksi program Garuda Select bekerja sama dengan Mola TV,” ujar Yunus Nusi.

“Apa yang dilakukan beberapa hari ini muaranya untuk menciptakan calon-calon pemain Timnas Indonesia yang kuat di masa mendatang,” tambahnya.

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengatakan, PSSI terus terus memantau dan menerima laporan dari tim pelatih Garuda Select yang dikomandoi Dennis Wise terkait perkembangan pemain.

“Dengan seleksi seperti ini saya pikir menjadi solusi karena tidak adanya kompetisi saat pandemi Covid-19 ini. Namun kami percaya apa yang dilakukan oleh Dennis Wise dan kawan-kawannya tentu akan membawa dampak positif bagi sepak bola Indonesia di masa depan,” ungkap Indra Sjafri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini