MATA INDONESIA, JAKARTA – Membangun narasi positif tentang Papua merupakan salah satu upaya untuk membantu program pembangunan berjalan lancar. Tokoh muda sekaligus Direktur Operasional Papua Inspirasi Steve Mara menegaskan bahwa hal ini penting mengingat masih banyak narasi negatif tentang Papua di tengah masyarakat.
“Banyak narasi negatif tentang Papua maka kami anak-anak muda tergerak untuk membangun narasi positif,” kata Steve dalam diskusi berjudul Strategi Optimalisasi UMKM Papua di Masa Covid-19 di Kanal Youtube Populis Indonesia TV, Kamis 3 Juni 2021.
Ia menilai narasi positif bisa lahir jika membandingkan Papua secara adil. Maka, perbandingannya harus melihat potret Papua saat ini dan pada masa lalu karena sampai saat ini kemajuan telah terwujud di Tanah Papua.
“Jangan fokus bandingkan Papua dengan daerah lain, bandingkan Papua sekarang dengan yang sebelumnya. Sejauh ini banyak sekali kemajuan yang dilakukan pemerintah pusat yang tidak digambarkan secara keseluruhan,” kata Steve.
Sebelumnya, mantan Kepala Pusat Penerangan Kementerian Dalam Negeri, Bahtiar, mengajak untuk membangun narasi positif tentang Papua.
“Membangun Papua adalah pekerjaan bersama, maka pembangunan tersebut harus didukung dengan narasi positif,” kata Bahtiar.
Pejabat yang kini bertugas sebagai Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Dirjen Polpum) Kemendagri ini juga mengingatkan untuk mengurangi narasi negatif yang berpotensi menghambat pembangunan di Papua.