Papua Dinobatkan Sebagai Provinsi yang Paling Bagus Kendalikan Inflasi di Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Wilayah Papua dinobatkan sebagai provinsi yang paling bagus mengendalikan inflasi untuk seluruh Indonesia. Papua pun mendapat penghargaan dari Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Award 2021.

Penghargaan ini dibacakan dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2021 yang dibuka secara resmi oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu 25 Agustus 2021.

Penghargaan ini pun disambut baik oleh Gubernur Provinsi Papua Lukas Enembe, SIP, MH. Ia mengatakan, penghargaan untuk Papua ini tak lepas dari kerja sama dan komunikasi yang semakin membaik antara Pemerintah Pusat dan Pemprov Papua. Terutama dalam mengelola dan mengendalikan inflasi di Tanah Papua.

“Kami menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemerintahan Provinsi Papua yang telah bekerja keras, cerdas dan terukur. Penghargaan ini kiranya menjadi motivasi tersendiri bagi Pemprov Papua untuk dapat bekerja semakin baik,” katanya.

Enembe juga mengungkapkan bahwa mengelola inflasi daerah tentu erat kaitannya dengan daya beli masyarakat. Untuk itu, peningkatan pendapatan masyarakat menjadi harus terus diperhatikan oleh Pemerintah Provinsi Papua. Agar perekonomian di Papua terus maju bergerak, meski ada pandemi Covid-19.

Ia juga menjelaskan bahwa untuk menjaga inflasi tetap terkontrol terutama pada saat penerapan PPKM, jajaran Pemprov Papua berupaya untuk menjalankan rekomendasi dari Pemerintah Pusat melalui strategi 4K yakni Keterjangkauan Harga, Ketersediaan Pasokan, Kelancaran Distribusi, dan Komunikasi Efektif.

“Pengendalian inflasi di daerah ini tentu memberikan efek domino bagi pengendalian inflasi nasional. Mengingat inflasi nasional merupakan agregasi dari inflasi daerah,” ujarnya.

Adapun dalam Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2021 ini mengusung tema “Mendorong Peningkatan Peran UMKM Pangan Melalui Optimalisasi Digitalisasi untuk Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Stabilitas Harga Pangan.”

Berikut daftar peraih TPID Award tersebut:

TPID Provinsi Terbaik 2020:

Wilayah Sumatra pemenangnya adalah Provinsi Sumatra Utara;
Wilayah Jawa-Bali pemenangnya adalah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta;
Wilayah Kalimantan pemenangnya adalah Provinsi Kalimantan Barat;
Wilayah Sulawesi pemenangnya adalah Provinsi Gorontalo;
Wilayah Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua pemenangnya adalah Provinsi Papua.

TPID Kabupaten/Kota Berprestasi 2020:

Wilayah Sumatra pemenangnya adalah Kabupaten Tanah Datar.
Wilayah Jawa-Bali pemenangnya adalah Kabupaten Blitar.
Wilayah Kalimantan pemenangnya adalah Kabupaten Kutai Barat.
Wilayah Sulawesi pemenangnya adalah Kabupaten Bone Bolango.
Wilayah Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua pemenangnya adalah Kabupaten Maluku Tenggara.

TPID Kabupaten/Kota Terbaik 2020:

Wilayah Sumatra pemenangnya adalah Kota Pekanbaru; Wilayah Jawa-Bali pemenangnya adalah Kabupaten Banyuwangi;
Wilayah Kalimantan pemenangnya adalah Kota Samarinda;
Wilayah Sulawesi pemenangnya adalah Kota Gorontalo; dan Wilayah Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua pemenangnya adalah Kota Jayapura.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini