MATA INDONESIA, GEORGIA – Seorang perempuan di Georgia, Amerika Serikat (AS) menemukan 18 ular di bawah tempat tidurnya. Trish Wilcher hendak pergi tidur, ketika ia melihat bulu halus di lantai kamarnya.
“Saya melihat apa yang saya pikir adalah sepotong bulu halus di lantai, pergi untuk meraihnya dan itu bergerak,” kata Wilcher, melansir USA Today.
Dia mengatakan bahwa sedetik kemudian, sepotong lain bergerak, dan dia pergi ke suaminya untuk memberi tahu bahwa di kolong tempat tidurnya ada banyak ular. Keluarga itu kemudian mengetahui bahwa ada 17 bayi ular yang baru menetas dan seekor induk ular.
Sang suami, Max Wilcher, menggunakan alat pencengkeram untuk memasukkan setiap ular ke dalam tas linen sebelum membawanya ke sungai terdekat dan melepaskannya.
“Masih tidak yakin itu yang terakhir dari hal-hal itu. Jujur saja, saya sangat taku!” tulis Trish dalam sebuah postingan di akun Facebook-nya.
Daniel Sollenberger, seorang ahli biologi untuk Departemen Sumber Daya Alam Georgia, mengatakan bahwa tidak jarang ular masuk ke rumah. Menurutnya, ular sulit dideteksi karena tidak berbau atau mengeluarkan banyak suara.
“Menjadi kecil berarti mereka kadang-kadang bisa masuk ke celah-celah kecil dan kadang-kadang berakhir di rumah dan garasi,” kata Daniel.
“Ada mitos di luar sana bahwa ular berbau seperti mentimun, tapi sayangnya baunya tidak sebagus itu. Mereka biasanya tidak mencium bau apa pun kecuali Anda mengambilnya dan menciumnya; baru Anda dapat menciumnya. Bau musky, benar-benar menjijikkan,” sambungnya.
Sollenberger menambahkan reptil licin tersebut bisa masuk ke rumah melalui pintu yang rusak akibat cuaca. Dan jika ular-ular tersebut masuk, membunuh mereka di Georgia bukanlah pilihan, sebab ular tidak berbisa dilindungi oleh undang-undang negara bagian.