Ngeri, Foto Natal Anggota Kongres AS Sambil Pegang Senjata

Baca Juga

MATA INDONESIA, KENTUCKY – Umat Kristiani di seluruh dunia sebentar lagi akan merayakan Hari Natal. Umumnya, momen bahagia tersebut diabadikan dengan berfoto bersama orang tercinta, baik itu keluarga, kekasih, ataupun sahabat.

Namun, ada yang berbeda dengan anggota Kongres Amerika Serikat (AS). Ialah Thomas Massie yang berfoto dengan keluarganya. Sekilas tampak normal dengan senyuman lebar, background pohon Natal, serta kostum bernuansa merah dan biru.

Yang menjadi sorotan adalah Thomas dan keluarganya berpose dengan berbagai macam senjata. Padahal beberapa hari sebelumnya, empat remaja tewas dalam penembakan di sebuah sekolah menengah di Kota Michigan.

Sebagaimana diketahui, Ethan Crumbley, remaja berusia 15 tahun melakukan penembakan di sekolah pada Selasa (30/11). Insiden ini menjadi yang terbaru dalam serangkaian penembakan massal selama beberapa dekade di sekolah-sekolah di AS.

“Selamat Natal! ps. Santa, tolong bawa amunisi,” tulis Thomas Massie, yang merupakan anggota Kongres AS dari Kentucky di akun Twitter-nya, melansir Reuters, Senin, 6 Desember 2021.

Dalam foto tersebut, Thomas bersama enam anggota keluarga lainnya memegang senjata api menyerupai senapann mesin M60, senapan semi-otomatis AS-15, dan senapan mesin ringan, Thompson.

Beberapa senjata semi-otomatis dibuat agar terlihat hampir identik dengan senjata otomatis penuh seperti senapan mesin. Di bawah hukum AS, senjata seperti senapan mesin dibatasi untuk militer, penegak hukum, dan warga sipil yang telah memperoleh lisensi khusus untuk senjata yang dibuat sebelum Mei 1986.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tindakan OPM Semakin Keji, Negara Tegaskan Tidak Akan Kalah Lawan Pemberontak

Organisasi Papua Merdeka (OPM) banyak melancarkan aksi kekejaman yang semakin keji. Maka dari itu, negara harus tegas untuk tidak...
- Advertisement -

Baca berita yang ini