Nah Lo, Transjakarta Gak Akui Bus-Bus Mangkrak di Bogor dan Ciputat

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – PT. TransJakarta menyatakan bus-bus yang mangkrak di Ciputat dan Dramaga Bogor bukan miliknya karena didatangkan sebelum perusahaan itu dibentuk.

“Kami menjadi PT (perusahaan terbuka) di tahun 2015, kalau yang disampaikan di berita itu proyek 2013,” ujar Kepala Hubungan Masyarakat PT TransJakarta, Wibowo di Jakarta, Rabu 31 Juli 2019.

Wibowo membenarkan informasi bahwa bus bertuliskan TransJakarta itu milik kontraktor pemenang lelang Pemprov DKI pada saat itu.

Menurutnya, pengadaan bus-bus yang terbengkalai itu sudah dibatalkan sehingga beroperasi atau tidaknya unit-unit itu bukan lagi menjadi tanggung jawabnya.

Sebelumnya, sejumlah bus bertuliskan TransJakarta ditemukan terbengkalai di Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta (PPD) Ciputat, Tangerang Selatan.

Selain itu, bus Transjakarta yang sudah tidak digunakan lagi diparkir di lahan kosong di Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kurang lebih 300 bus Transjakarta dengan kondisi tak terawat diparkir di lahan kosong sejak 2018.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Semua Pihak Perlu Bersinergi Wujudkan Pilkada Damai

Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) merupakan momen penting dalam kehidupan demokrasi di Indonesia. Pilkada tidak hanya sekadar agenda politik,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini