Mourinho Kedapatan Langgar Social Distancing, Warga Inggris Geram

Baca Juga

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Pelatih Tottenham Hotspur kini tengah menjadi bulan-bulanan hujatan warga Inggris, setelah ia kedapatan melanggar aturan social distancing yang telah ditetapkan pemerintah untuk mencegah lanjut penyebaran Covid-19.

Mengutip Marca, Rabu 8 April 2020, Mou terekam sedang melakukan latihan dengan beberapa pemain Spurs di luar rumah. Padahal, pemerintah Inggris sudah melarang seluruh aktivitas di luar, tak terkecuali para pemain sepak bola.

Para pemain diimbau untuk mengkarantina diri sendiri di rumah masing-masing. Sementara Liga Inggris sementara waktu ditundak kelanjutannya, dan belum ada kepastian kapan akan digelar kembali.

Ada tiga pemain yang terekam sedang latihan bersama Mou, yakni Davinson Sanchez, Ryan Sessegnon, dan Tanguy Ndombele. Mereka berlatih di taman Barnet, London Utara.

Tak hanya itu, pemain Tottenham lainnya yakni Serge Aurier juga kedapatan latihan di luar rumah. Ia dan rekannya terekam sedang berlari mengenakan jaket dan sarung tangan.

Mengetahui Mourinho melanggar social distancing, warga Inggris menghujani eks pelatih Manchester United itu dengan kritikan di media sosial. Sebagian bernada keras dan mengancamnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini