Menitikan Air Mata, Aprilia Manganang: Saya Ingin Jadi Lelaki Sejati

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sersan Aprilia Manganang menghadiri sidang perdata Perubahan Nama dan Jenis Kelamin secara virtual di Markas Besar TNI AD Jakarta Pusat. Dalam sidang itu, Aprilia mengajukan nama barunya, Aprilio Perkasa Manganang.

Momen tersebut menjadi hal yang membahagiakan untuk Aprilia. Pasalnya, selama 28 tahun, ia harus menjalani gejolak batin dan memakai status sebagai wanita.

Lewat ucapannya, Aprilia mengatakan ingin membuka lembaran baru sebagai lelaki. Hal itu ia katakan sembari menitikian air mata.

“Ini momen yang terindah buat saya, saya ingin awali hidup saya dengan baru, buka lembaran hidup baru,” ucap Aprilia.

Saat mengucapkannya, suara mantan atlet voli putri ini pun bergetar. Ia tak kuasa menahan tangis haru atas kebahagiaan yang baru ia terima.

“Saya harus banyak belajar, karena mungkin ini transisi buat saya,” katanya.

Aprilia pun mengucapkan terima kasih untuk orang-orang yang telah mendukung dan membantu dirinya. Khususnya untuk KSAD Jendral Andika Perkasa dan para jajaran dokter. Di akhir kata, Aprilia mengatakan ingin menjadi laki-laki sejati.

“Saya ingin jadi laki-laki yang sejati dan ingin bertanggung jawab,” ucap Aprilia.

Aprilia Manganang menjalani sidang Perdata Pergantian Nama dan Jenis kelamin secara virtual di Mabes TNI AD, Jakarta Pusat, Jumat 19 Maret 2021. Dalam sidang ini, kakak Aprilia, Amasya Manganang pun turut hadir, bersama kedua orangtuanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Di Era Pemerintahan Presiden Prabowo, Korban Judol Diberikan Perawatan Intensif di RSCM

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Pemberdayaan Masyarakat mengumumankan adanya inisiatif baru dalam upaya menangani dampak sosial dan psikologis...
- Advertisement -

Baca berita yang ini