Home News Mantap! Indonesia Takkan Impor Lagi Vaksin Covid-19

Mantap! Indonesia Takkan Impor Lagi Vaksin Covid-19

0
250
vaksin
(Foto: Setpres)

MATA INDONESIA, JAKARTA – Indonesia tidak akan mengimpor lagi vaksin Covid-19, setelah Presiden Joko Widodo meluncurkan vaksin IndoVac di kantor PT Bio Farma, Jalan Terusan Pasteur, Kota Bandung, Kamis 13 Oktober 2022.

Direktur Utama PT Bio Farma, Honesti Basyir menyatakan hal itu sebagai komitmen produksi vaksin dalam negeri yang mampu setara dengan vaksin buatan luar negeri.

“Indonesia tak akan impor lagi vaksin Covid-19 dari luar negeri. Kita sepenuhnya akan menggunakan vaksin buatan dalam negeri, sesuai arahan Menteri Kesehatan,” ujarnya.

“Dari sisi kualitas, efikasinya, semua sama dengan vaksin impor, itu dibuktikan dengan data hasil uji klinis, bukan hanya pernyataan saya. Dan kepastian tentang kehalalan juga sudah diberikan oleh Kementerian Agama dan MUI,” katanya.

Honesti juga menjelaskan, selain untuk kebutuhan dalam negeri, vaksin IndoVac rencananya juga akan dikirim untuk kemanusiaan ke negara-negara yang selama ini tingkat vaksinasinya rendah seperti beberapa negara di Afrika.

“Rencananya kita akan bantu beberapa negara di Afrika yang tingkat vaksinasinya rendah seperti Zimbabwe, Nigeria dan Kenya,” ucapnya.

Seiring waktu produksi vaksin IndoVac akan terus bertambah, mulai dari 20 juta dosis hingga 120 juta dosis.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here