Mantan Istrinya Terciduk Kasus Narkoba, Andika Fokus ke Anak

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Andika Mahesa atau Andika Kangen Band yang belakangan dikenal dengan nama Babang Tamvan tak menunjukkan ekpresi marah, setelah mantan istrinya Chairunnisa alias Caca diringkus Polda Lampung karena ketahuan memakai narkoba.

Andika justru lebih mengkhawatirkan anak-anaknya yang kini tentunya butuh perhatian setelah sang ibu ditangkap polisi.

“Kebetulan kemarin saya sedang sama anak-anak dan kaget saja dapat informasi Caca ditangkap polisi, tentunya saya merasa prihatin dengan kejadian ini,” kata Andika di Bandarlampung, Rabu 10 Februari 2021.

Andika menjelaskan, ia sudah bertemu dengan Caca dan membicarakan soal kasus tersebut. Menurutnya, Caca hanya sebagai pemakai saja.

“Setelah bertemu dengan Caca tadi, dia minta maaf dan mengakui hanya sebagai pemakai. Tetapi barang bukti sebanyak itu belum tahu punya Caca atau kawannya,” ujarnya.

Mantan vokalis Kangen Band itu menuturkan bahwa setelah berpisah dengan istrinya tersebut, masih terus berkomunikasi namun tidak terlalu banyak membahas soal pribadi hanya lebih ke kondisi perkembangan anak-anaknya.

“Setahu saya anaknya (Caca) baik, tapi memang selama berkomunikasi setelah pisah, kami hanya berbicara soal anak-anak saja, perkembangannya seperti apa dan kebutuhannya apa saja, jadi kaget kalau dia ditangkap,” kata Andika.

Atas peristiwa ini, lanjut dia, anak-anaknya akan ikut bersamanya terlebih dahulu, agar tidak mengganggu mental mereka akibat ibunya ditangkap polisi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini