Mainnya Bapuk, Ante Rebic akan Dikembalikan Milan ke Eintracht

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA - AC Milan berencana mengembalikan Ante Rebic ke klub asalnya Eintracht Frankfurt dengan alasan performa yang buruk dan tak bisa memberi dampak lebih kepada klub.

Mengutip La Gazzetta dello Sport, Kamis 19 Desember 2019, Rebic kemungkinan akan dilepas Milan pada bursa transfer musim dingin Januari 2020 mendatang. Padahal, Rebic baru saja didatangkan Milan pada bursa transfer musim panas 2019 lalu.

Sebenarnya, Rebic tampil gemilang bersama Eintracht dan timnas Kroasia di Piala Dunia 2018 lalu. Hal itu membuat Rossonerri ngebet menginginkan pemain itu merumput di San Siro.

Sayangnya, setelah merapat ke Milan, memasuki pekan ke-16 Serie A, dari tujuh penampilan Rebic belum menyumbangkan satu gol, bahkan satu assist pun untuk klubnya.

Rebic dikontrak dengan status pinjaman selama dua tahun, yang mencakup opsi 25 juta euro untuk dibeli secara permanen, dapat diakhiri musim dingin ini.

Saat mendatangkan Rebic, Milan melakukan pertukaran dengan striker Andre Silva yang bergabung ke Eintracht Frankfurt. Sayang, bomber asal Portugal itu juga mengalami kesulitan beradaptasi. Silva sejauh ini hanya mencetak tiga gol dalam 15 penampilan.

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini