Lawan Corona, Cristiano Ronaldo Borong Alat Medis di Tanah Kelahirannya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Tergerak dan ingin negaranya bisa terhenti oleh penyebaran virus corona, bintang sepakbola Juventus, Cristiano Ronaldo membeli peralatan medis yang dibutuhkan rumah sakit Sao Joao di Porto, Portugal. Dirinya mengikuti jejak super agen Jorge Mendes.

Mengutip bola.net, diketahui, Mendes telah membeli sekitar 200.000 jubah Alat Pelindung Diri (APD) dan tiga ventilator. Tidak hanya itu, Mendes pun akan mendatangkan 50.000 masker dalam beberapa hari ke depan.

Donasi Mendes tidak hanya dalam bentuk barang, dia juga akan menyalurkan sejumlah uang untuk rumah sakit tersebut. Di tengah krisis seperti ini, langkah Mendes patut diapresiasi dan diikuti.

Mengutip AS, inisiatif Mendes akan diikuti oleh sejumlah pesepak bola, termasuk Cristiano Ronaldo, kliennya sendiri. Mereka pun masih menunggu lebih banyak pesepak bola yang ikut dalam perjuangan melawan pandemi.

Saat ini Ronaldo berada di Madeira, Portugal, bersama keluarganya. Dia memilih meninggalkan Juventus setelah mendapatkan izin untuk menemani sang ibu yang baru-baru ini menderita serangan stroke.

Melihat kekuatan finansial Ronaldo, besar kemungkinan dia akan memberikan bantuan yang lebih besar dari Mendes. Bahkan mungkin Ronaldo sudah membantu, tapi tidak masuk dalam publikasi.

Langkah Mendes merupakan bukti bahwa sebagian nama-nama besar yang terlibat di dunia sepak bola punya kekuatan untuk membantu masyarakat di tengah pandemi virus corona. Dia memberi contoh dengan aksi.

Sebelum Mendes, sudah ada puluhan aksi lainnya dari dunia sepak bola. Sebut saja Silvio Berlusconi yang menyumbang 10 juta euro, Fiorentina yang melakukan penggalangan dana, dan banyak klub lain yang memberikan bantuan mereka.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tumbuhkan Cinta Tanah Air, Semangat Satu Darah Indonesia Dinilai Penting

Mata Indonesia, Yogyakarta - Puluhan warga DIY berkumpul di Waduk Sermo untuk menyuarakan cinta tanah air. Acara ini dibuat untuk seluruh anak rantau yang berada di DIY agar lebih cinta akan keberagaman yang ada di NKRI.
- Advertisement -

Baca berita yang ini