Kok Bisa Sih Madrid Dipecundangi Tim ‘Anak Bawang’?

Baca Juga

MATA INDONESIA, MADRID – Real Madrid secara mengejutkan dikalahkan tim debutan, FC Sheriff. Carlo Ancelotti menyebut, timnya kalah karena kurang beruntung.

Berlaga di matchday kedua penyisihan grup Liga Champions, Rabu 29 September 2021 dini hari WIB di Santiago Bernabeu, Los Blancos kalah dengan skor 1-2. FC Sheriff adalah tim debutan Liga Champions yang berasal dari Moldova.

Dua gol Sheriff dicetak Djasur Yakhshibaev dan Sebastien Thill. Madrid hanya bisa membalas satu gol melalui tendangan penalti Karim Benzema.

Ancelotti melakukan beberapa perubahan di pertandingan ini. Dia memainkan Federico Valverde sebagai bek kanan dan Eduardo Camavinga di bek kiri.

“Saya pikir Camavinga sudah terbiasa main di posisi itu dan Valverde sering membantu menyerang di posisi itu. Kami mengontrol pertandingan. Kami kalah bukan karena memainkan Camavinga di bek kiri. Kami kalah karena kurang beruntung,” katanya, dikutip dari Marca, Rabu 29 September 2021.

“Dengan kekalahan ini, saya lebih sedih ketimbang khawatir. Kami bermain dengan intensitas tinggi dan komitmen. Kami kalah karena detail kecil. Tim bermain dengan baik,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini