Keretanya Dinilai Rugikan Ratusan Calon Penumpang Commuter Line, Jubir Wapres Minta Maaf

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Menanggapi ramainya netizen mengritik kereta inspeksi yang dinaiki Wakil Presiden, Ma’ruf Amin, juru bicara Wapres Masduki Baidlowi meminta maaf. Namun, dia mengungkapkan kereta yang disoraki penumpang di peron Stasiun Tanah Abang, Kamis 30 Januari 2020 sore adalah kereta kosong.

“Pak Wapres turun di Stasiun Kebayoran Lama dari Banten,” kata Masduki, Jumat 31 Januari 2020.

Masduki mengungkapkan Kantor Wakil Presiden tidak sengaja membuat aktivitas masyarakat menjadi terganggu akibat kereta commuter line yang hendak mereka tumpangi terhalang perjalanan kereta inspeksi yang digunakan Ma’ruf Amin ke Banten, Kamis sore.

Hal tersebut menurutnya demi menjalankan protap pengamanan kepala negara sehingga sedikit mengganggu aktivitas masyarakat.

Sebelumnya, sebuah video di media sosial ramai menjadi sorotan. Dalam video itu, sebuah kereta disoraki oleh para calon penumpang di peron Stasiun Tanah Abang Kamis sore itu.

Mereka marah akibat kereta yang akan mereka tumpang terlambat datang karena harus mendahulukan kereta inspeksi tersebut.

View this post on Instagram

Wapres Naik Kereta,Pengguna KRL Soraki Rombongan VVIP Jakarta-Menggunakan Kereta Inspeksi Wakil Presiden Ma'ruf Amin bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Lebak, Banten, sejak Kamis (30/1) pagi hingga sore hari.Tidak menggunakan mobil. Ma'ruf dan rombongan kembali ke Jakarta dengan kereta yang sama pada Kamis sore saat jam pulang kantor. Namun, ada pemandangan berbeda ketika Ma'ruf dan rombongan pulang dari Lebak. Saat kereta melintasi Stasiun Tanah Abang yang sedang ramai , pengguna KRL yang mengantre di stasiun menyoraki Kereta VVIP yang dinaiki rombongan Ma'ruf seperti terlihat dari rekaman video amatir yang beredar dimedia sosial.Namun, belum diketahui apakah Ma'ruf juga berada di dalam kereta tersebut. Rupanya, perjalanan kereta VVIP itu mengganggu jadwal perjalanan KRL rute Tanah Abang-Palmerah-Serpong-Kebayoran-Rangkasbitung. Pekerja yang memenuhi stasiun-stasiun di Jakarta untuk kembali ke rumah terpaksa menunggu KRL lebih lama. Penumpukan penumpang pun tak terhindarkan. #kereta #tergaggu #vvip #telat #anakkereta #kontributorjakarta #keterlambatan#jadwalkereta#penumpang

A post shared by Warung Jurnalis (@warung_jurnalis) on

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Peringatan Hari Buruh Internasional

Mata Indonesia, Yogyakarta - BEM Nusantara DIY melakukan aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Titik Nol Yogyakarta pada Rabu, 1 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini