MINEWS.ID, JAKARTA – Presiden Jokowi menegaskan akan mencopot menteri dan birokrat yang tidak serius.
“Saya tidak memberi ampun, akan saya copot,” kata Jokowi saat memberi pidato pertamanya setelah dilantik menjadi Presiden periode 2019-2024.
Sementara, untuk memudahkan birokrasi bekerja cepat, Jokowi mengusulkan penyederhanaan eselonisasi.
Jika selama ini ada empat eselon, dia mengusulkan menjadi hanya dua eselon saja. Dengan demikian birokrasi yang panjang bisa lebih ringkas dan mampu bergerak cepat.
Dia berharap dengan cara itu, investor akan berlomba-lomba menanamkan uangnya di Indonesia.