Innalillah, Ken Spears Pencipta Kartun Scooby Doo Meninggal Dunia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Kabar duka datang dari dunia film dunia. Ken Spears, salah satu pencipta animasi kartun terkenal Scooby Doo meninggal dunia.

Dari laporan Variety, Ken diketahui menghembuskan nafas terakhirnya pada 6 November lalu di usia 82 tahun setelah mengalami komplikasi sehubungan dengan penyakit demensia yang ia idap.

Sang putra, Kevin mengatakan mendiang ayahnya akan selalu dikenang sebagai sosok pribadi yang tak hanya berarti bagi keluarganya namun juga orang lain melalui animasi ciptaannya, Scooby-Doo.

Menurutnya, Ken selamanya bakal dikenang karena kecerdasannya, kemampuan story-telling, kesetiaannya kepada keluarga, dan etos kerjanya yang kuat. Ken tidak hanya membuat kesan abadi pada keluarganya, tapi dia telah menyentuh kehidupan banyak orang sebagai co-creator ‘Scooby-Doo.’

“Sepanjang hidupnya, ia telah menjadi panutan kami dan ia akan selalu hidup di hati kita semua,” katanya.

Ken diketahui meninggal tepat tiga bulan setelah partnernya dalam menciptakan animasi Scooby-Doo, Joe Ruby berpulang pada Agustus silam.

Keduanya yang sama-sama bekerja di Hanna-Barbera Productions, tak hanya dikenal sebagai kreator Scooby-Doo tetapi juga series populer Dynomutt dan Jabberjaw, animasi Superman, Alvin and the Chipmunks, hingga konsultan cerita untuk serial televisi Planet of the Apes.

Series animasi terkenal Scooby-Doo yang merupakan hasil karya Ken Spears dan Joe Ruby sendiri tayang mengudara pertama kali pada 1969 di stasiun televisi CBS.

Lima episode pertamanya ditulis langsung oleh Ken dan Joe. Meski hanya tayang di televisi hanya sampai 1976, namun begitu banyak Scooby-Doo dibuat dalam versi spin-off, reboots dan film.

Menghembuskan nafas terakhir di umur 82 tahun, Ken Spears meninggalkan dua orang putra, lima orang cucu dan tiga orang cicit.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini