Hore! Bima Arya Perbolehkan Mal di Kota Bogor Buka, Ini Syaratnya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Kabar baik bagi pengusaha mal di Kota Bogor. Wali Kota Bima Arya akhirnya memperbolehkan mal di Kota Hujan itu buka kembali.

Namun, ada syaratnya yakni, harus dibarengi dengan konsep protokol kesehatan yang dijalankan dalam operasionalnya.

Bima Arya sudah memanggil pengelola mal untuk mendengar kesiapan protokol kesehatan terkait pengoperasian pusat perbelanjaan.

“Kalau ada mal yang sudah siap, silakan bisa beroperasi dengan catatan, membuktikan bahwa mereka siap,” ujarnya di Bogor, Minggu 7 Juni 2020.

Bima mengemukakan, pihaknya meminta pengelola yang akan mengoperasikan mal agar menyampaikan konsep protokol kesehatan.

“Jika sudah siap sampaikan kami konsepnya. Satu per satu akan kami evaluasi dan akan di cek ke lapangan. Kalau memungkinkan, kita akan keluarkan izinnya,” kata politisi PAN ini.

Ia menambahkan, seluruh mal yang memenuhi protokol kesehatan nantinya akan dibuka secara bertahap.

“Mal itu tidak serentak, tergantung kesiapan mereka. Misalnya, mal A Senin mengajukan, Selasa kami cek, ternyata mereka cukup meyakinkan, Rabu bisa beroperasi,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini