Hari Ini Jokowi Makan Siang dengan Raja Salman

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana menghadiri undangan santap siang bersama Raja Salam bin Abdulaziz Al-Saud

Hal itu dilakukan beberapa saat setelah mendarat di Bandara Internasional King Khalid Riyadh, Minggu 14 April 2019.

Presiden tiba pukul 12.50 waktu Arab Saudi dan disambut Gubernur Riyadh yang juga Pangeran Faisal bin Bandar Al Saud.

Juga, Menteri Perdagangan dan Investasi Majid bin Abdullah Al Qasabi serta Duta Besar RI untuk Arab Saudi, Agus Maftuh Abegebrel.

“Dari bandara, saya ke istana untuk bersantap siang dengan Raja Salman, lalu bertemu Putra Mahkota Muhammad bin Salman” ujar Jokowi melalui akun twitternya, Minggu 14 April 2019.

Setelah bertemu Raja Salman, pada Minggu petang, Presiden bertemu Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman.

Biro Setpres tidak mengungkapkan isi kedua pertemuan tersebut.

Malam harinya, Presiden dan Ibu Negara melanjutkan perjalanan ke Jeddah dan lanjut ke Makkah untuk menunaikan ibadah Umrah hingga keesokan hari 15 April 2019.

Presiden dijadwalkan tiba kembali ke tanah Air pada Selasa 16 April 2019.

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini