Gerbang Tol Cipali Ditiadakan

Baca Juga

MATA INDONESIA, CIREBON – Dampak dari padatnya lalu lintas di jalan tol, pemerintah meniadakan Gerbang Jalan Tol Palimanan Utama atau Tol Cipali saat mudik Lebaran 2022.

Jasa Marga menerapkan integrasi di gerbang tol keluar tujuan pemudik.”Mulai 22 April 2022 transaksi di GT Palimanan Utama (Cipali) ditiadakan. Transaksi diintegrasikan di gerbang tol keluar tujuan anda,” seperti dikutip dari Instagram Jasa Marga, Sabtu, 30 April 2022.

Adapun ruas tol Cipali menjadi tol terpanjang di Indonesia, yakni mencapai 116 km. Cipali merupakan singkatan dari Cikopo-Palimanan. Nama jalan tol tersebut diberikan karena memang jalan tol Cipali menghubungkan Cikopo di Purwakarta dengan Palimanan di Cirebon.

Karena lokasi jalan tol tersebut, maka tol Cipali pun menjadi bagian dari jalan tol Trans Jawa yang membentang dari Merak, Banten hingga Banyuwangi, Jawa Timur.

Kemacetan sering terjadi di Jalan Tol Cipali. Bisa 30-60 menit. Normalnya terkadang waktu kemacetan antara 5 – 15 menit.

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemimpin Terpilih Pilkada 2024 Diharapkan Menyatukan Aspirasi Semua Pihak

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa pemimpin daerah yang terpilih dalam Pilkada Serentak 2024 harus mampu menyatukan seluruh...
- Advertisement -

Baca berita yang ini